Mobil Ford Fiesta ST Tantang Chevy Sonic RS
DETROIT – Pabrikan asal Amerika Serikat Ford, akan menampilkan varian Fiesta ST 2013 di ajang Los Angeles Auto Show 2013.
Seperti dilansir Inautonews, Fiesta ST 2013 sengaja dihadirkan Ford
di event automotif LA Auto Show. Ford membawa Fiesta ST anyar ini untuk
melawan rival utamanya, Chevrolet Sonic RS.Varian Ford di B-segment ini dimodali mesin I-4 EcoBoost dengan kapasitas 1,6 liter. Mesin ini mampu memproduksi total output mencapai 197 horsepower pada putaran 1.600 RPM. Sedangkan torsi puncak yang mampu dicapai 214 lb-ft, tersedia di putaran mesin 3.500 RPM.
Unit mesin 1-4 EcoBoost 1,6L ini akan dikawinkan dengan transmisi manual enam percepatan. Kabarnya, Ford juga akan menghadirkan transmisi otomatis yang akan diumumkan belakangan.
Hatchback ini juga memiliki tiga model stabilitas kontrol yakni, standart, sport dan tanpa setingan. Suara dari pompa mesin akan dimasukan ke dalam kabin untuk mendapatrkan aura balap.
Grill depan seperti Aston Martin, knalpot ganda, spoiler belakang, velg alloy 17 inci. Semuanya akan terpasang di Ford Fiesta ST 2014. Detail tambahan lebih lanjut mengenai mobil ini akan dihadirkan di LA Auto Show yang dibukaa, Rabu 28 November 2012.
0 komentar:
Posting Komentar