rental mobil
Home » » Transmisi Matik Ertiga Lebih Hemat Bahan Bakar?

Transmisi Matik Ertiga Lebih Hemat Bahan Bakar?

Written By Unknown on Jumat, 17 Mei 2013 | 19.18

 Transmisi Matik Ertiga Lebih Hemat Bahan Bakar?
 Suzuki Ertiga Matik

Guna melengkapi varian yang telah ada, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) akhirnya resmi meluncurkan Ertiga dengan transmisi otomatis yang dibanderol Rp173,8 juta (tipe GL) dan Rp185,8 juta (tipe GX Rental Mobil).

4W Marketing and DND Director SIS, Davy Tuilan mengatakan Ertiga matik sudah disesuaikan dengan kondisi jalan di Indonesia. "Rasio Ertiga matik sudah disesuaikan dengan kondisi jalan Indonesia yang suka macet, menanjak dan turunan, tapi unsur keiritannya juga tetap diutamakan," kata Davy, saat peluncuran Ertiga matik di Jakarta, Jumat 13 Mei 2013.

Sementara untuk penjualannya, 4W Sales Director SIS, Endro Nugroho menuturkan, kehadiran Ertiga dapat menjadi 'daya gedor' Suzuki di pasar Multi Purpose Vehicle (MPV) otomotif nasional.

Endro mengklaim meski Ertiga matik baru diluncurkan
hari ini, banyak konsumen yang sudah melakukan pemesanan.

"Rabu kemarin sebelum meluncur kami menghitung inden Ertiga matik mencapai 1.100 unit. Secara keseluruhan, penjualan matik dan manual mencapai 6.100 unit," kata Endro.

Ia menambahkan konsumen yang memesan Ertiga matik, indennya diharapkan sekitar satu bulan. "Kami usahakan kurang dari 1 bulan mereka sudah dapatkan," ujarnya lagi.

0 komentar:

Posting Komentar